PENGERTIAN VOIP, FUNGSI, KELEBIHAN & KEKURANGAN SERTA CARA KERJA


A. PENGERTIAN VOIP
Voice over Internet Protocol (juga disebut VoIP, IP Telephony, Internet telephony atau Digital Phone) adalah teknologi yang memungkinkan percakapan suara jarak jauh melalui media internet. Data suara diubah menjadi kode digital dan dialirkan melalui jaringan yang mengirimkan paket-paket data, dan bukan lewat sirkuit analog telepon biasa.

B. FUNGSI VOIP
  1. Signalling - Signalling berfungsi untuk menangkap jaringan yang dituju, sehingga dapat melakukan inisialisasi (penyampaian) pesan/percakapan.
  2. Database Service - Layanan database adalah salah satu fungsi VoIP dalam mencari tujuan akhir/endpoint yang harus dituju, sekaligus sebagai penerjemah alamat yang biasanya digunakan dalam dua jaringan yang berbeda.
  3. Call Connect/Disconnect (Bearer Control) - Bearer Control memungkinkan si penerima panggilan dapat memutuskan panggilan/menerima panggilan.
  4. Codecs Operations - Berguna sebagai coder ataupun decoder dalam pengubahan/transmitted suara menjadi sinyal digital/paket data ataupun sebaliknya.

C. KELEBIHAN & KEKURANGAN VOIP
Kelebihan VoIP, yaitu :
a). Biaya lebih rendah untuk sambungan langsung jarak jauh. Penekanan utama dari VoIP adalah biaya. Dengan dua lokasi yang terhubung dengan internet maka biaya percakapan menjadi sangat rendah.
b). Memanfaatkan infrastruktur jaringan data yang sudah ada untuk suara. Berguna jika perusahaan sudah mempunyai jaringan. Jika memungkinkan jaringan yang ada bisa dibangun jaringan VoIP dengan mudah. Tidak diperlukan tambahan biaya bulanan untuk penambahan komunikasi suara.
c). Penggunaan bandwidth yang lebih kecil daripada telepon biasa. Dengan majunya teknologi penggunaan bandwidth untuk voice sekarang ini menjadi sangat kecil. Teknik pemampatan data memungkinkan suara hanya membutuhkan sekitar 8kbps bandwidth.

Selain kelebihan diatas, VoIP juga mempunyai kelemahan, diantaranya :
a). Kualitas suara tidak sejernih jaringan PSTN. Merupakan efek dari kompresi suara dengan bandwidth kecil maka akan ada penurunan kualitas suara dibandingkan jaringan PSTN konvensional. Namun jika koneksi internet yang digunakan adalah koneksi internet pita-lebar / broadband seperti Telkom Speedy, maka kualitas suara akan jernih - bahkan lebih jernih dari sambungan Telkom dan tidak terputus-putus
b). Ada jeda dalam berkomunikasi. Proses perubahan data menjadi suara, jeda jaringan, membuat adanya jeda dalam komunikasi dengan menggunakan VoIP. Kecuali jika menggunakan koneksi Broadband.
c). Regulasi dari pemerintah RI membatasi penggunaan untuk disambung ke jaringan milik Telkom.

D. CARA KERJA VOIP
Cara kerja VoIP adalah mengubah suara analog yang didapatkan dari speaker pada komputer menjadi paket data digital,kemudian dari pc diteruskan melalui hub/router/modem ADSL dikirimkan melalui jaringan internet dan akan diterima oleh tempat tujuan melalui media yang sama.

Atau bisa juga melalui media telepon diteruskan ke phone adapter yang disambungkan ke internet dan bisa diterima oleh telephon tujuan.


Semoga Membantu...


1 comment: